Eva Mulia – Klinik Evamulia – Perawatan Wajah – Manfaat Temulawak Untuk Jerawat – Manfaat Temulawak Untuk Kulit – Temulawak adalah tanaman herbal yang banyak tumbuh di Indonesia. Biasanya temulawak dimanfaatkan sebagai jamu minum yang bisa mengobati berbagai macam penyakit. Seperti penyakit ginjal, hati, mual, bahkan penyakit kanker.
Tanaman ini banyak ditemukan di dataran rendah dan sangat terkenal di Pulau Jawa dan dipercaya menjadi salah satu tanaman herbal yang mempunyai sifat farmakologi.
Selain dipercaya sebagai tanaman obat yang dapat menyembuhkan berbagai macam penyakit dalam tubuh, ternyata temulawak juga dimanfaatkan sebagai produk perawatan dan kecantikan kulit. Beberapa produsen bahkan membuat krim berbahan dasar temulawak yang diklaim dapat mecerahkan kulit dan menjadikan kulit lebih indah.
Manfaat Temulawak Untuk Jerawat
Ternyata temulawak juga bisa dimanfaatkan sebagai alternatif pengobatan untuk wajah yang berjerawat. Berikut ini adalah manfaat temulawak untuk jerawat:
Temulawak Sebagai Antioksidan
Manfaat temulawak untuk jerawat karena kaya akan kandungan anti-toksin dan anti-oksidan tinggi yang berguna untuk menyembuhkan banyak jenis penyakit. Selain itu jamu temulawak juga digunakan untuk mengobati jerawat dari dalam. Zat anti-toksin yang ada dalam temulawak bisa membantu membuang racun akibat jerawat.
Racun dalam tubuh yang mengakibatkan jerawat berupa radikal bebas dan lemak yang bisa menyebabkan produksi minyak di kelenjar kulit, khususnya kulit wajah. Berikut ini cara membuat jamu temulawak yang bisa digunakan untuk penyembuhan dari dalam:
- Siapkan 1,5 cm temulawak, 3 buah asam jawa, dan 1 sdm gula aren (gula jawa)
- Kupas temulawak hingga benar – benar bersih dari kulitnya
- Rebus semua bahan tersebut dengan 4 gelas air atau 800 ml hingga tinggal setengahnya
- Saring air hasil rebusan
- Jamu temulawak siap dikonsumsi
Bedak Temulawak
Manfaat temulawak untuk jerawat juga bisa dimanfaatkan sebagai bedak dingin untuk mengurangi efek peradangan atau kemerahan pada kulit yang berjerawat. Bedak ini bisa dibuat dengan menggunakan berbagai macam bahan sehingga dapat dipakai baik untuk yang memiliki kulit berminyak maupun kulit kering, seperti:
- Cuci bersih batang temulawak dan kupas hingga kulitnya hilang
- Batang temulawak seukuran ibu jari, dihaluskan bisa ditumbuk atau diblender
- Campurkan dengan tepung beras kira – kira 2 sdm
- Tambahkan minyak zaitun atau madu 1 sdm, keringkan di sinar matahari
- Bedak temulawak siap digunakan
Sebelum digunakan, Anda bisa melarutkannya dengan air secukupnya. Bedak dingin baik digunakan di pagi hari atau di malam hari. Gunakan selama kurang lebih 3 atau 4 jam. Agar kandungan alami dari bahan – bahan ini meresap dan bisa memperbaiki sel – sel kulit.
Masker Temulawak
Temulawak memiliki kandungan minyak atsiri yang memiliki banyak sekali kegunaan. Minyak atsiri, lineloo dan geraniol dalam temulawak yang ada dalam temulawak merupakan turunan dari senyawa fenolik yang bersifat antibakteri.
Manfaat temulawak untuk jerawat bisa membantu membunuh dan mengurangi aktifitas bakteri penyebab jerawat & mengurangi peradangan serta infeksi yang ditimbulkan oleh bakteri penyebab jerawat. Berikut ini cara pembuatan masker temulawak untuk jerawat:
- Bersihkan batang temulawak kurang lebih 2 cm lalu cuci bersih
- Parut rimpang temulawak lalu sedikit air (1 sdm)
- Campur hingga merata dan gunakan sebagai masker di wajah.
- Aplikasikan masker tersebut pada wajah
- Diamkan selama 30 menit atau hingga masker mengering,
Hindari penggunaan masker untuk dibawa tidur atau sampai pagi karena bisa menutup pori – pori kulit dan menghalangi sirkulasi udara. Jika ada masalah yang timbul dalam proses penggunaan atau ada gejala alergi yang muncul, segera kunjungi dokter ahli.