A

AB 3×1

AB 3×1 merupakan antibiotic yang mengandung clindamicyn 300 mg merupakan obat anti radang dan infeksi serta mengobati jerawat yang cukup bermasalah. Tidak boleh diberikan kepada individu yang mempunyai riwayat alergi obat, sedang sakit maag dan ibu hamil, menyusui atau lagi program hamil.

Acne 

Acne atau Jerawat (ACNE VULGARIS) adalah masalah kulit yang terjadi ketika folikel rambut atau tempat tumbuhnya rambut tersumbat oleh minyak dan sel kulit mati. Kondisi ini umumnya ditandai dengan munculnya bintik-bintik pada beberapa bagian tubuh, seperti wajah, leher, punggung, dan dada.

Acne Lotion

Acne Lotion adalah lotion (cairan) yang mengandung salicylic acid dan sulfur bekerja efektif mengurangi bakteri penyebab jerawat serta membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan  mencegah munculnya komedo.

Acne Scars

Acne Scars atau skar jerawat merupakan masalah kulit dalam suatu proses akhir dari penyembuhan jerawat aktif yang meradang. Umumnya acne scar berbentuk seperti bekas jerawat yang berlubang atau bopeng pada kulit wajah.

Anti Bisul

Anti Bisul merupakan obat yang mengandung senyawa antibiotic dan anti radang. Dapat mempercepat penyembuhan jerawat yang baru timbul dan kondisi jerawat meradang.

Astringent

Astringent merupakan rangkaian perawatan kecantikan kulit muka yang berfungsi untuk membersihkan dan mengecilkan pori-pori wajah.

B

Beauty Bar Cleanser

Beauty Bar Cleanser merupakan sabun berbentuk padat berwarna putih susu yang berfungsi untuk membersihkan kulit muka. Dapat mengurangi jerawat dengan menghambat pertumbuhan bakteri karena mengandung triclocarban.


Beauty Mask

Beauty Mask atau Masker Pengencang adalah masker wajah berbentuk serbuk berwarna putih yang berfungsi untuk membantu mengencangkan dan mencegah kerutan kulit wajah.

Beruntusan

Beruntusan adalah jerawat kecil yang kadang muncul 1 atau 2 titik di beberapa daerah wajah seperti dahi, samping hidung dan dagu.

Biang Keringat

Biang Keringat atau miliaria adalah ruam kecil berwarna merah dan menonjol, terasa gatal serta bisa menyebabkan sensasi menyengat atau perih pada bagian kulit.

Bisul

Bisul adalah benjolan merah pada kulit yang terasa sakit dan berisi nanah. Benjolan ini muncul akibat infeksi bakteri yang memicu peradangan pada folikel rambut, yaitu lubang tempat tumbuhnya rambut.

Blue Light Therapy

Blue Light Therapy atau terapi sinar biru dengan Panjang gelombang 415 nm merupakan yang berfungsi untuk membantu penyembuhan jerawat dengan mematikan bakteri penyebab jerawat, dan juga mengeringkan kulit wajah yang terlalu berminyak sehingga dapat mencegah tumbuh jerawat yang baru.

Booster

Booster adalah penguat. Booster berfungsi untuk memberi nutrisi tambahan yang dibutuhkan kulit dan mempersiapkan kulit untuk menerima produk skincare yang akan dipakai setelahnya.

Bright

Bright adalah wajah cerah dan bersinar.

C

Cabut Alis

Cabut Alis adalah salah satu cara merapikan bentuk alis sesuai dengan permintaan atau bentuk muka manusia dengan menggunakan alat berupa pinset.

Cacar

Cacar atau biasa disebut varicella adalah infeksi yang disebabkan virus Varicella Zoster. Penderita yang terinfeksi virus ini ditandai dengan munculnya ruam kemerahan berisi cairan dan berasa gatal. Penderita yang sembuh dari penyakit cacar kadang menimbulkan beka di kulit yang susah menghilang.

Cleansing Milk

Cleansing Milk merupakan susu pembersih yang berfungsi membersihkan kulit muka dari sisa make up maupun debu yang menempel di kulit muka.

Cuci Muka

Cuci Muka merupakan proses awal perawatan wajah dengan melakukan pembersihan muka menggunakan cleansing milk kemudian membersihkan jerawat dan komedo diakhiri dengan mengoleskan obat jerawat.

D

Day Cream

Day Cream merupakan salah satu jenis alas bedak dalam bentuk krim berwarna putih tulang yang didalamnya mengandung pelembab, foundation dan sedikit obat jerawat. Produk ini digunakan untuk jenis kulit muka normal cenderung berminyak/berjerawat.

Dermapen

Dermapen adalah salah satu alat yang bentuknya mirip pena dan terdiri dari 12 jarum kecil yang digunakan untuk melakukan proses mircroneedling. Perawatan ini bermanfaat untuk mengencangkan dan menghaluskan kulit serta dapat mengatasi masalah bopeng bekas jerawat, dengan menggunakan serum yang di aplikasikan ke wajah serta di masukkan ke lapisan kulit lebih dalam.

Diamond Peel

Diamond Peel adalah perawatan dengan mengunakan kepala diamond strerill untuk mengikis atau menggosok lapisan kulit atas, kemudian menyedot partikel – partikel bersama dengan kotoran dan sel – sel kulit mati.

E

Exim

Exim merupakan krim yang digunakan untuk mengatasi masalah alergi, gatal, bengkak, merah atau kondisi kulit kering.

Eye Cream

Eye Cream merupakan pelembab untuk mata berbentuk cream padat berwarna putih. Produk ini digunakan tipis-tipis disekitar mata supaya menjadi lebih lembab dan mengurangi kerutan disekitar mata.

F


Face Powder

Merupakan bedak tabur berwarna natural yang dapat digunakan untuk kulit berminyak dan berjerawat.

Facial   

Facial merupakan perawatan wajah meliputi pembersihan muka,ekstraksi komedo atau jerawat,eksfoliasi hingga masker dan pemberian toner sehingga kulit wajah lebih cerah dan sehat.

Folikel Rambut

Folikel rambut merupakan tempat tumbuhnya rambut, berupa lubang kecil yang terdapat di kulit kepala.

Foundation

Foundation adalah alas bedak berbentuk cairan padat berwarna krem yang dapat menutup kekurangan flek atau bintik hitam di wajah. Produk ini juga mengandung sulphur yang dapat mengobati jerawat.

G

GA8 Night Cream

GA8 Night Cream merupakan krim malam yang mengandung AHA (Alpha Hydroxy Acid) yang berasal dari sumber alami,digunakan untuk malam hari mencegah hyperpigmentasi pada wajah serta menjaga kelembutan dan kehalusan wajah.

Garuk

Garuk adalah proses secara mekanik yang membantu mengelupaskan sel-sel kulit mati di wajah pada saat dibersihkan dengan menggunakan cleansing milk. Proses ini dilakukan dengan menggerakkan kuku jari tangan di area wajah.

Glowing

Glowing memiliki arti kulit yang sehat, bercahaya, mempunyai tekstur yang bagus, dan kencang.

Green Light Therapy

Green Light Therapy adalah terapi dengan green light dengan Panjang gelombang 525nm yang berguna untuk mengurangi pigmentasi dengan masuk ke lapisan dasar kulit, mencegah pembentukan flek dan untuk menjaga kulit tetap halus dan cerah.

H

Hair Defense Shampoo

Hair Defense Shampoo adalah shampoo dengan kondisioner yang diperkaya ekstrak Tussilago Farfara Flower, berkhasiat mengurangi kerontokan rambut dan membantu pertumbuhan rambut baru seerta mengandung ekstrak gingseng yang menguatkan akar rambut.

Hair Removal

Hair Removal adalah prosedur menghilangkan rambut-rambut di kulit menggunakan sinar laser tenaga tinggi.

I

Imun

Imun atau sistem kekebalan tubuh merupakan suatu sistem kompleks yang terdiri dari sel, jaringan, dan organ yang saling bekerja sama untuk melindungi tubuh terhadap penyakit dan menjaga kesehatan secara keseluruhan.

Injection

Injection adalah perawatan yang menggunakan alat suntik untuk memasukkan zat (vitamin) yang bertujuan untuk memberikan kekebalan tubuh, mencerahkan kulit dan atau meremajakan kulit tubuh.

Intense Pulsed Light

Intense Pulsed Light atau sering disebut IPL adalah terapi perawatan kulit yang memanfaatkan gelombang cahaya. IPL menggunakan beberapa gelombang cahaya sekaligus sehingga jangkauan dan fungsinya lebih luas serta memiliki gelombang intensitas tinggi yang dapat memperbaiki masalah kulit, seperti:

  • noda hitam penuaan,
  • garis wajah dan kerutan,
  • merontokkan bulu,
  • bekas luka, serta
  • masalah jerawat.

Intravena

Intravena adalah memiliki arti ‘di dalam vena’. Metode pemberian obat melalui injeksi atau infus melalui intravena pada dasarnya adalah memasukkan obat langsung ke pembuluh vena menggunakan jarum.

J

Jarum Pencet

Jarum pencet  atau kepala jarum suntik merupakan alat bantu yang digunakan untuk mengeluarkan isi jerawat. Biasanya ini dilakukan untuk kondisi pori-pori kulit yang cukup kecil, sehingga diperlukan alat bantu untuk membuka kulit pori.

Jerawat batu

Jerawat batu merupakan gangguan peradangan pada kulit di bagian kelenjar lemak. Peradangan ini disebabkan oleh sebum yang menyumbat pori-pori.  Bentuk jerawat kecil dan keras seperti batu.

Jerawat bisul

Jerawat bisul adalah jenis jerawat yang menyebabkan wajah menjadi kemerahan cukup besar disertai benjolan lembut yang berisi nanah. Hal ini terjadi karena minyak dan sel kulit mati yang berada di dalam rambut halus di wajah mengalami infeksi atau pecah sehingga terasa sakit.

Jerawat lemak

Jerawat lemak meupakan jenis jerawat yang mirip dengan jerawat batu namun gumpalan lemak didalamnya tidak terlalu keras melainkan sedikit lunak.

Jerawat nasi

Jerawat nasi adalah jerawat yang ukurannya kecil dan mempunyai bentuk seperti komedo namun lebih besar dan didalamnya tampak gumpalan lemak yang cukup keras.

Jet Ozone

Jet Ozone adalah perawatan yang menggunakan media air dan ozone yang disemprotkan dengan tekanan tinggi. Mengapa harus menggunakan tekanan tinggi, karena tekanan tinggi bias mengubah partikel mikro menjadi nano, yang membuat diserap dengan mudah oleh lapisan kulit bagian dalam.

Jet Peel

Jet Peel adalah perawatan yang menggunakan media air, yang disemprotkan dengan tekanan tinggi. Mengapa harus menggunakan tekanan tinggi, karena tekanan tinggi bias mengubah partikel mikro menjadi nano, yang membuat diserap dengan mudah oleh lapisan kulit dalam.

K

Keloid

Keloid adalah kelainan penyembuhan luka, yang berupa pertumbuhan berlebih dari jaringan parut, melebihi batas luka dan melebih waktu normal proses penyembuhan luka. Keloid biasa berwarna merah muda sampai coklat.

Krim

Krim adalah bentuk sediaan setengah padat mengandung satu atau lebih bahan obat terlarut atau terdispersi dalam bahan dasar yang sesuai formularium nasional. Berupa emulsi kental mengandung air tidak kurang dari 60% dan biasa digunakan untuk permukaan luar.

L

Laser

Laser merupakan mekanisme suatu alat yang memancarkan radiasi elektromagnetik biasanya dalam bentuk cahaya yang tidak dapat dilihat maupun dapat dilihat oleh mata normal, melalui proses pancaran terstimulasi. Digunakan untuk menyembuhkan flek, menghilangkan tahi lalat, kutil, kelenjar lemak, dll.

Light Acne Treatment with Jet Oxy

Light Acne Treatment with Jet Oxy adalah serangkaian tindakan yang dilakukan untuk merawat wajah secara keseluruhan, terdiri dari pembersihan wajah, jet oxy, blue light therapy, dan diakhiri dengan pemberian whitening mask yang bermanfaat melancarkan peredaran darah, meningkatkan metabolisme sel kulit serta membantu meredakan peradangan pada jerawat.

Light Acne Treatment with Jet Ozone

Light Acne Treatment with Jet Ozone adalah serangkaian tindakan yang dilakukan untuk merawat wajah secara keseluruhan, terdiri dari pembersihan wajah, ekstraksi komedo, jet ozone, diahiri dengan yellow and blue light therapy yang dapat meredakan peradangan, pembengkakan, meningkatkan sirkulasi darah dan aktivitas sel pada kulit.

M

Massage

Massage adalah suatu gerakan tangan pada bagian wajah atau tubuh yang dilakukan untuk menimbulkan rasa rileks, tenang dan nyaman dimana hasil yang didapatkan adalah aliran darah yang lancar sehingga wajah atau badan terasa lebih segar.

Masker Pemutih

Masker Pemutih merupakan masker wajah berbentuk serbuk putih yang dapat mencerahkan kulit wajah serta menjadikan lebih lembab dan sehat.

Masker Pengencang/Beauty Mask

Masker Pengencang/Beauty Mask merupakan masker wajah berbentuk serbuk berwarna putih yang berfungsi untuk membantu mengencangkan kulit.

Melanin

Melanin adalah pigmen yang memberikan warna pada kulit, rambut, dan mata yang terbentuk oleh sel-sel yang disebut dengan melanosit. Melanin membuat bagian tubuh tersebut terlihat lebih gelap.

Messo Therapy

Messo Therapy adalah perawatan yang berfungsi untuk membantu penyerapan serum/ vitamin dengan cepat kedalam jaringan kulit.

Milia

Milia adalah penyakit kulit dimana timbul kelompok bintik-bintik putih kecil. Kondisi ini sering muncul pada hidung atau pipi.

Moisturizer

Moisturizer merupakan pelembab berbentuk krim padat dan berwarna putih untuk kulit yang sangat kering, misal disekitar kelopak mata, bibir, leher dan tumit.

N

Night Cream

Night Cream merupakan krim malam yang dapat menghaluskan pori dan kulit wajah. Mengandung vitamin C dan pencerah kulit wajah.

Non Oily Supplement/Non Oily Moisturizer

Non Oily Skin Supplement/ Non Oily Moisturizer merupakan pelembab berbentuk lotion yang membantu mengembalikan kelembaban kulit, memberikan nutrisi pada kulit wajah, menjadikan kulit menjadi lebih sehat dan tampak segar.

O

Obat Bersih

Obat Bersih merupakan krim yang berwarna kuning pucat mengandung pelembab dan dapat mencerahkan kulit wajah dan mengobati jerawat.

Obat Jerawat

Obat jerawat adalah obat yang digunakan untuk mengatasi jerawat, mengandung salicylic acid dan sulfur yang sangat efektif mengurangi bakteri penyebab jerawat serta membantu mengangkat sel-sel kulit mati dan  mencegah munculnya komedo

Obat Makan A (OMA)

Obat Makan A (OMA) adalah obat jerawat yang diminum dan mengandung isotretionin 10 mg, berfungsi menekan pertumbuhan jerawat baru dengan mengurangi produksi minyak di kulit. Tidak boleh diberikan pada ibu hamil, menyusui atau program hamil.

Oliy Skin

Oily Skin atau kulit berminyak adalah kondisi ketika kelenjar sebaceous menghasilkan terlalu banyak minyak di kulit. Akibatnya kulit terlihat mengkilap dan berkilau.

Orange Light Theraphy

Orange Light Theraphy adalah terapi menggunakan cahaya warna oranye yang berguna meningkatkan energy sel sehingga mempercepat metabolisme secara efektif.

P

Peeling

Peeling adalah prosedur untuk mengangkat lapisan terluar kulit, agar lapisan tersebut dapat digantikan dengan lapisan kulit yang baru. Tujuannya adalah agar kulit menjadi tampak lebih halus, muda, dan cerah, terutama di area wajah, leher, dan lengan.

Peeling Biasa

Peeling Biasa merupakan krim wajah yang mengandung scrub dan berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati secara mekanik.

Peeling Khusus

Peeling Khusus  merupakan krim wajah berwarna coklat tua yang berfungsi untuk mengangkat sel kulit mati, menghaluskan dan mencerahkan kulit secara kimiawi.

Pencet

Pencet atau ekstrasi komedo merupakan salah satu cara atau teknik yang dilakukan untuk mengeluarkan kotoran di dalam pori-pori wajah. Kotoran ini bisa disebabkan karena riasan wajah, keringat atau sebum.

Photo Dynamic Theraphy

Photo Dynamic Theraphy adalah perawatan dengan menggunakan energy cahaya yang bermanfaat untuk :

  • Mengurangi produksi minyak berlebihan
  • Mengurangi peradangan jerawat
  • Mengurangi bekas kemerahan karena jerawat
  • Mencerahkan dan menghaluskan kulit
  • Mengecilkan pori pori pada kulit wajah
  • Mengurangi garis – garis halus dan keriput wajah

 


Purple Light Theraphy

Purple Light Theraphy adalah terapi menggunakan cahaya warna ungu gabungan cahaya merah dan biru yang berguna dalam merawat dan memperbaiki kulit yang berjerawat dan membantu untuk menghilangkan bekas jerawat.

Q

R

Radio Frekuensi atau RF

Radio Frekuensi atau RF adalah perawatan untuk menghancurkan lemak dari luar, sehingga meningkatkan kualitas kulit dan menghasilkan kolagen dan serat elastis yang akan membuat kulit menjadi lebih sehat dan kencang.

Rejuvenation

Rejuvenation adalah metode peremajaan kulit wajah dengan prosedur non bedah menggunakan teknologi modern berbasis cahaya yang bertujuan untuk meremajakan kulit wajah dengan mengurangi wajah kusam, flek, keriput serta kendor.

Ruam

Ruam merupakan peradangan dan perubahan warna yang terjadi pada kulit. Reaksi yang ditimbulkan biasanya berupa gatal-gatal, benjol, mengelupas, bersisik atau iritasi.

S

Scars

Scars adalah jaringan parut yang dapat disebabkan oleh hal-hal di luar penyakit.

Sensitif

Sensitif adalah kondisi kulit yang bereaksi secara berlebihan pada factor lingkungan.

Serum

Serum merupakan cairan yang mengandung banyak konsentrat yang bermanfaat untuk menutrisi dan melembapkan kulit. Serum merupakan zat cair yg formulanya terdiri atas asam amino, air, dan emulasi (air di dalam minyak atau minyak di dalam air) yang memiliki manfaat bagi wajah seperti mengencangkan struktur kulit, melembapkan, menyamarkan kerutan, mencegah penuaan dini serta menghaluskan dan mencerahkan warna kulit.

Serum C Spray

Serum C Spray cairan yang dapat disemprotkan ke wajah, mengandung vitamin C khusus untuk kulit wajah berminyak yang berfungsi menyegarkan, melembabkan, mencerahkan dan mengencangkan kulit wajah.

Serum C+

Serum C+ adalah cairan pekat yang dioles ke wajah,mengandung vitamin C khusus untuk kulit wajah normal yang berfungsi menyegarkan, melembabkan, mencerahkan dan mengencangkan kulit wajah.

SGA 8 Sun Care

SGA 8 Sun Care merupakan krim pagi yang mengandung UV Protection SPF 30 dan vitamin E untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Krim ini tidak boleh digunakan di sekitar mata, mulut dan membrane mukosa lain.

Skin Tightneting Theraphy

Skin Tightneting Theraphy merupakan treatment untuk peremajaan dan pengencangan kulit wajah dengan menggunakan energi ultrasound yang terfokus Radio Frequency atau RF. RF adalah energi gelombang elektromagnetik yang bekerja dengan cara menghangatkan sekaligus merangsang produksi kolagen untuk mengencangkan kulit.

Sun Block

Sun Blok merupakan krim padat yang berwarna coklat muda berfungsi sebagai pelindung matahari, mempunyai kadar SPF 30. Mempunyai sifat yang cenderung berminyak sehingga lebih tepat untuk kulit yang tidak ada komedo.

SunScreen

SunScreen merupakan cream alas bedak berwarna coklat muda mengandung SPF 15 untuk kulit normal cenderung kering dan berfungsi melindungi wajah dari paparan sinar matahari.

Syringoma

Syringoma adalah tumor jinak berupa benjolan-benjolan kecil dan padat pada permukaan kulit sekitar mata, pipi, leher, dada, perut, kaki atau tangan. Warnanya bisa sama dengan warna kulit, namun juga tampak kekuningan, coklat, putih atau kemerahan.

T


Tab 1×1

Tablet 1×1 adalah obat minum CTM yang diberikan untuk orang yang alergi atau gatal, diminum sebelum tidur karena mempunyai efek samping mengantuk.

Tab 4×1

Tablet 4×1 adalah obat alergi berbentuk tablet Prednison yang diberikan untuk orang yang mempunyai alergi berat, dan tidak mempunyai efek samping mengantuk.

Treatment

Treatment atau perawatan adalah suatu tindakan yang dilakukan untuk mendapatkan hasil sesuai dengan yang dinginkan. Dalam hal ini treatment merupakan perawatan kulit muka dengan mengobati atau merawat kulit wajah menjadi lebih sehat, cerah dan bersih.

Two Way Cake

Two Way Cake merupakan bedak padat dengan warna natural kombinasi sebagai bedak dasar make up .

U

Ultra High Frequensi (UHF) Cosmetology

Ultra High Frequensi (UHF) merupakan gelombang elektromagnetik dengan frequensi antara 300 MHz sampai 3 GHz (3.000 MHz) yang disesuaikan untuk kepentingan kosmetik atau perawatan wajah.

V

Vitamin Panjang (Vitamin VMP)

Vitamin Panjang (Vitamin VMP) merupakan kaplet mengandung vitamin C 500 dengan kombinasi vitamin B1, B2, B6 dan B12 berfungsi membantu mencerahkan kulit

Vitamin Pink

Vitamin Pink adalah vitamin yang mengandung vitamin E 100IU dan berguna untuk membantu menghaluskan kulit dan mengecilkan pori-pori wajah.

W

Whitening Body Lotion

Whitening Body Lotion merupakan pelembab tubuh berwarna putih susu berbentuk lotion yang dapat mencerahkan dan menghaluskan serta membuat kulit tampak lebih cerah dan sehat.

Whitening Mask

Whitening Mask adalah masker kecantikan yang berwujud sediaan serbuk yang kemudian diberi larutan khusus dan dioleskan ke wajah untuk mencerahkan serta mengencangkan kulit

Y


Yellow Light Therapy

Yellow Light Therapy adalah terapi dengan cahaya berwarna kuning bergelombang 590 nm yang berguna untuk mengobati kemerahan, menenangkan dan mengeringkan luka setelah melakukan treatment (facial).

Z