Eva Mulia– Buah anggur adalah salah satu buah yang banyak disukai masyarakat Indonesia. Anggur memiliki segudang kandungan, seperti vitamin A, B, C, E, dan K yang memiliki peran masing-masing untuk tubuh kita. Selain itu, anggur juga mempunyai sifat anbakteri dan antivirus yang berguna untuk melindungi kulit dari bahaya radikal bebas. Terlepas dari banyaknya manfaat anggur untuk kesehatan, ternyata anggur juga dapat digunakan untuk perawatan kecantikan. Penasaran apa saja manfaat anggur untuk wajah? Yuk, simak ulasan berikut ini!
Manfaat Anggur Untuk Kecantikan Wajah
1. Melembabkan Kulit Wajah
Manfaat anggur untuk wajah yang pertama adalah mampu untuk melembabkan kulit kering. Anda cukup siapkan beberapa buah anggur, kemudian dibelah jadi dua bagian, setelah itu aplikasikan ke kulit wajah. Lakukan cara ini secara rutin untuk mendapat hasil yang maksimal
2. Mengatasi Jerawat Membandel
Kandungan AHA serta zat anti inflamasi dan antiseptik dalam anggur merah mampu mengatasi jerawat membandel di wajah. Bahkan kandungan asam di dalamnya bisa membantu mengatasi kulit berminyak, membuka pori-pori dan mencegah munculnya jerawat di kemudian hari.
3. Menghilangkan Flek Hitam Bekas Jerawat
Manfaat anggur untuk wajah yang ketiga adalah dapat menghilangkan flek hitam bekas jerawat. Biasanya flek hitam di kulit wajah disebabkan karena paparan sinar UV yang berlebihan. Kondisi ini bisa di atasi dengan melakukan perawatan dengan anggur. Buah ini mengandung vitamin E yang bisa mencegah serangan radikal bebas yang menyebabkan jaringan kulit rusak dan mengangkat sel-sel kulit mati pada wajah.
4. Menghilangkan kerutan wajah
Manfaat anggur untuk wajah selanjutnya adalah dapat menghilangkan kerutan wajah. Hal ini karena anggur mengandung asam lemak esensial dan antioksidan yang sangat baik untuk kulit wajah. Sehingga Anda tampak lebih awet muda dan mempunyai kulit yang lebih sehat dan terlindungi. Anda bisa mengkonsumsi buah anggur secara langsung untuk perawatan dari dalam ataupun dengan menggunakan masker anggur.
5. Mencerahkan Kulit
Facial menggunakan anggur merah sangat populer saat ini karena berguna untuk menghilangkan noda kehitaman pada wajah. Anggur merah mempunyai kandungan antioksidan dan juga dapat mengembalikan cahaya segar pada kulit dengan cara meremajakan sel kulit. Ingin wajah Anda terlihat muda dan cerah? Segera lakukan facial dengan anggur merah.
Baca juga: Coba Perhatikan 5 Hal Berikut untuk Mencegah Jerawat pada Bagian Badan!