Eva Mulia Clinic – Daun kelor memiliki kandungan vitamin C yang tinggi. Kandungan ini mampu meregenerasi kulit dan menghilangkan jerawat pada wajah lebih cepat. Selain itu, daun kelor juga memiliki kandungan zat seperti, minyak atsiri, vitamin C, klorofil, pterigospermin, dan morigin. Yang banyak dimanfaatkan sebagai perawatan wajah.
Manfaat Daun Kelor
1. Memperlambat penuaan
Daun kelor bisa digunakan sebagai masker wajah karena dapat mencegah kerutan di wajah dan melawan kerusakan kulit karena radikal bebas. Daun kelor juga bisa mengencangkan kulit dan membuat wajah awet muda.
2. Melembabkan bibir
Jika Anda sering mengalami masalah kulit bibir yang sering pecah-pecah, maka minyak daun kelor bisa dijadikan sebagai exfoliator. Sehingga membuat bibir halus dan lembap alami. Anda cukup haluskan daun kelor secukupnya dan jadikan masker bibir.
3. Mencerahkan kulit
Penggunaan masker daun kelor dipercaya bisa mencerahkan kulit secara alami dan mengikis bintik-bintik hitam serta bekas jerawat. Namun hal ini harus dilakukan dengan rutin agar terlihat manfaatnya.
4. Melawan jerawat
Jerawat yang membander atau meradang dapat diobati dengan menggunakan masker daun kelor. Kandungannya yang dingin bisa mengurangi efek peradangan sehingga cepat kempis dan sembuh.
5. Mengeluarkan racun dalam tubuh
Daun kelor juga bisa dikonsumsi lho. Dengan rutin makan sayur daun kelor maka racun dalam tubuh pun akan hilang. Efek detoksnya bisa mencegah timbulnya jerawat dan masalah darah kotor lainnya. Mengonsumsi biji kelor juga bisa membersihkan darah.
6. Mengecilkan pori-pori
Pori-pori bisa membesar karena pengaruh paparan sinar matahari, bekas jerawat dan lain sebagainya. Agar wajah bersih, oles masker daun kelor untuk mengecilkan pori-pori sehingga tidak menjadi tempat menumpuknya kotoran dan komedo, bahkan jadi tempat tumbuhnya jerawat.
Itulah beberapa manfaat daun kelor yang mungkin tidak pernah Anda duga sebelumnya. Jadi, jika di sekitar rumahada tanaman kelor, manfaatkan dengan baik ya!
Baca juga: 5 Cara Mengecilkan Pori Pori Bekas Jerawat dengan Bahan Alami